Pada Tahun Pembelajaran 2008/2009 SMK Negeri 1 Raya mendapat kesempatan untuk meningkatkan kemampuan tenaga guru yang ada dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi dan Kemampuan untuk berbahasa Inggris. Kegiatan ini dibuka oleh Kepala P4TK medan Bpk Ir. Ponijan Asri MM dengan dihadiri undangan seperti : kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kabupaten Simalungun, Ketua Komisi E bidang pendidikan DPRD Simalungun, Rombongan Dekan FKIP Universitas Simalungun, Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Pengajaran kecamatan raya, Komite Sekolah, beberapa rekan Pers ( media masa). Dengan adanya kegiatan ini diharapkan para guru tambah terbuka untuk melihat dunia pendidikan melalui dunia maya, sehingga kemampuan mengajar akan lebih baik dan up to date sesuai dengan perkembangan pasar. Kegiatan ini dimulai dari tanggal 13 Oktober s.d 5 Desember 2008.